Kebanyakan kabar yang beredar di tengah masyarakat, tumbuhan bidara berfungsi untuk melakukan pengusiran jin atau semacamnya. Terlepas dari itu, ternyata buah bidara juga memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan. Ingin tahu? Berikut manfaat buah bidara.
Manfaat Konsumsi Buah Bidara Untuk Kesehatan Tubuh
- Meningkatkan Kesehatan Saluran Pernapasan
Potensi dari khasiat buah bidara, dianggap mampu menyehatkan paru paru sehingga menghindarkan anda dari berbagai gangguan penyakit. Contohnya saja seperti pengencer dahak saat batuk, hingga penyakit bronkitis.
Hal ini dipercaya karena di dalam buah bidara terkandung saponin, alkaloid dan juga triterpenoid. Yang mana ketiga khasiat itu sangat baik untuk tubuh, terlebih lagi untuk menjaga saluran pernapasan agar tidak mudah mengalami gangguan.
- Penuhi Kebutuhan Vitamin C
Kebutuhan vitamin C pada setiap individu memang berbeda beda. Namun perlu diketahui bahwa rata rata orang sehat membutuhkan asupan vitamin C berkisar 60 hingga 96 miligram per hari, dan maksimal yakni kisaran 2000 miligram.
Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, anda tidak hanya mengandalkan konsumsi rangkain obat obatan. Sebab buah bidara pun bisa menjadi solusi terbaik yang patut dicoba agar vitamin C tercukupi dengan baik.
Itulah aneka ragam khasiat dari konsumsi buah bidara. Tidak hanya untuk kesehatan saja, tapi juga memiliki peran sebagai sistem kekebalan tubuh karena adanya kandungan vitamin C yang cukup tinggi di dalam satu buah bidara.